Monday, April 25, 2016

5 Penyakit Yang Di Akibatkan Berhubungan Seks Bebas

Cakcakbodas,

(Foto: mypotik.blogspot.com)
penyakit kelamin sangat mudah menyerang orang yang mempunyai perilaku seks bebas, baik pada pria maupun wanita. Banyak orang yang belum tahu ancaman penyakit akibat perilaku buruk tersebut. Apalagi ditambah kurang sadarnya menjaga kebersihan kelamin dan juga masalah prostitusi mempercepat perkembangan penyakit kelamin yang bisa mengancam kesehatan.

Dijelaskan pada situs netdoctor.co.uk, berikut ini ada beberapa penyakit yang kerap diderita para penganut seks bebas, diantaranya:

1. Gonorrhea
Penyakit menular ini sering disebut dengan kencing nanah, disebabkan oleh bakteri Neisseria gonorrhoeae yang menginfeksi lapisan dalam uretra, leher rahim, rektum, tenggorokan, dan bagian putih mata (konjungtiva).

2. Sifilis 
Penyakit menular seksual yang sangat berbahaya, karena mengganggu otak dan fungsi organ lainnya, disebabkan oleh bakteri Treponema pallidum. Penularannya terjadi lewat hubungan seksual yang tidak sehat.

3. Herpes
Penyakit herpes ini disebabkan oleh Virus Herpes Simplex (HSV) dan di tularkan melalui hubungan seks, baik vaginal, anal atau oral yang menimbulkan luka atau lecet pada kelamin dan mengenai langsung bagian luka. Gejala awal biasanya berupa gatal, kesemutan dan sakit. Lalu akan muncul bercak kemerahan yang kecil, diikuti oleh sekumpulan lepuhan kecil yang nyeri.

4. HIV
HIV atau Human Immunodeficiency Virus adalah sejenis virus yang menyebabkan AIDS. Virus ini menyerang sel darah putih manusia yang merupakan bagian paling penting dalam system kekebalan tubuh.

5. AIDS
AIDS atau Acquired Immuno Deficiency Syndrome adalah kumpulan gejala-gejala akibat menurunnya sistem kekebalan tubuh. Salah satu penularan HIV salah satunya lewat hubungan seks yang tidak aman. Penyakit ini sangat berbahaya dan mematikan, sebab belum ditemukan obatnya hingga saat ini. (sumber: vemale.com)

Wah gawat ya.. sebaiknya bagi Anda yang suka melakukan sex bebas sebaiknya segerahlah berhenti kalau Anda tidak ingin yerjangkit 5 penyakit tersebut diatas. Ada Ada Ajah

No comments:

Post a Comment